Tim Rumah Rezeki Universitas Annuqayah Resmi Dibentuk, Ini Harapannya

Malang, UA– Universitas Annuqayah secara resmi membentuk tim penggalian dana yang diberi nama Rumah Rezeki Universitas Annuqayah.

Pembentukan tim ini diputuskan dalam rapat yang diselenggarakan di kediaman Yunandi, S.E, alumnus Pondok Pesantren Annuqayah, di Kota Malang, pada Selasa, 21 Januari 2025.

Wakil Rektor II Universitas Annuqayah, Drs. KH Abd. Halim, M.Pd mengatakan Rumah Rezeki Universitas Annuqayah diharapkan menjadi wadah penggalangan dana untuk mendukung berbagai program kerja Universitas Annuqayah di bidang akademik dan non akademik.

Suasana Rapat pembentukan Tim Rumah Rezeki Universitas Annuqayah.

“Rumah Rezeki Universitas Annuqayah diharapkan menjadi wadah penggalangan dana yang tidak mengikat, yang nantinya akan digunakan untuk mendukung berbagai program kerja Universitas Annuqayah, baik di bidang akademik maupun non-akademik,” ungkapnya.

Tim ini bertugas membantu pendanaan Universitas Annuqayah melalui jejaring alumni serta memanfaatkan berbagai sumber daya yang halal dan tidak mengikat. Masa kerja tim ditetapkan untuk periode 2025-2028.

Foto bersama Pimpinan Universitas Annuqayah dengan Tim Rumah Rezeki.

Pembentukan Rumah Rezeki Universitas Annuqayah ini diharapkan dapat menjadi solusi kreatif dalam mendukung pengembangan Universitas melalui kolaborasi yang solid antara pihak kampus, alumni, dan berbagai pemangku kepentingan.

Berikut Struktur Tim Rumah Rezeki Universitas Annuqayah:

Pelindung     : Rektor dan Wakil Rektor Universitas Annuqayah
Pengarah       : Syamsul Arifin, S.Ag
Ketua             : Muhammad Yunandi, SE
Waka              : Dr. Fathorraman Utsman, M.Pd.
Sekretaris       : Rosidi Bahri, S.Pd., M.Ag.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X